Bupati Bungo Resmi Launching Pelayanan Kateterisasi Jantung Di RSUD H.Hanafie

banner 468x60

BUNGO – Rumah Sakit H. Hanafie Muara Bungo kini memiliki Cath lab, atau laboratorium kateterisasi dan intervensi. Dan hari ini Bupati Bungo H.Mashuri.S.P.ME meresmikan secara langsung pelayanan Kateterisasi jantung di RSUD H.Hanafie Muara Bungo., Sabtu (12/10/2024).

Hadir dalam soft opening Cath lab tersebut, Perwakilan dari RS Harapan Kita, RS Raden Mattaher Jambi, Sekda Bungo, Direktur RSUD H.Hanafie, Kepala OPD, Kabag, serta para Dokter.

Direktur RSUD H.Hanafie Bungo dr Edi Mustafa.,M.Kes mengucapkan terimakasih Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bungo yang telah memberi kepercayaan dan kesempatan kepada rumah sakit Hanafi untuk turut mengabdi berhikmat untuk memberi layanan cat lab kepada masyarakat, serta mengawali kemajuan di bidang kesehatan.

Bupati Bungo H.Mashuri.S.P.ME menyampaikan ucapan selamat datang kepada pak dokter Amir dan kawan-kawan di bumi langkah serentak limbai se ayun Kabupaten Bungo yang kami cintai ini.

“Ini sangat membantu masyarakat kita kami mohon atensi betul dari kawan-kawan BPJS karena cakupan Kabupaten Bungo sudah 90% jadi 90% masyarakat Kabupaten Bungo ini yang sudah di cakupi oleh BPJS artinya tinggal 10% lagi yang belum

Untuk di ketahui kepada kawan-kawan semua RSUD H.Hanafie Muara Bungo ini menjadi rumah sakit rujukan di wilayah Jambi bagian barat.

“Iya, selain rumah sakit rujukan wilayah Barat, RSUD H.Hanafie ini juga tempat pasien yang dirawat berasal dari luar Provinsi Jambi, seperti dari Dharmasraya Provinsi Sumatera Barat, dan ada juga dari Provinsi lainnya,”Kata Bupati.

“Ini merupakan suatu kebahagiaan masyarakat Kabupaten Bungo yang telah mempunyai ruang spesialis jantung, karena rumah sakit yang lain yang tipe nya sama dengan RSUD Hanafie ini tidak ada kecuali di rumah sakit Hanafie ini,”Tutupnya.

 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *