JAMBI – Partai Demokrat sebentar lagi akan berusia genap 22 tahun, tepatnya pada 9 September 2023 nanti.
Berbagai kegiatan akan digelar oleh partai Demokrat mulai dari tingkat pusat, daerah hingga cabang untuk memeriahkan hari jadi pertai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu.
Tak kalah meriah berbagai rangkaian kegiatan juga akan digelar oleh DPD Partai Demokrat provinsi Jambi dalam beberapa hari kedepan.
Salah satunya adalah turnamen voli ball yang akan digelar dalam bulan September yang menjadi bulan kelahiran partai berlambang bintang merci tersebut.
Untuk kegiatan turnamen voli umun ini DPD PD Jambi telah menunjukan Wakil Ketua DPD, Syahlan Arpan, SH sebagai koordinator, bersama Ir. Alexsyah, Lisda Marzia, Anas, Suratno, Muhammad Ichsan, Asnida, Hamdani, Jasiar dan Slamet.
Jadwal turnamen voli AHY Cup sendiri kata Syahlan tengah disusun. Dengan dibantu oleh jajaran DPC Bungo, saat ini persiapan kegiatan itu telah mencapai 80 persen.
“Intinya secepatnya kegiatan ini akan terlaksana. Tahun ini kita memilih lokasi pertandingannya di Bungo,” ungkap Syahlan Arpan yang merupakan Wakil Bupati Tebo periode 2017-2022 ini.
Sementara itu Ketua DPD PD Provinsi Jambi, H. Mashuri, SP, ME, menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan termasuk turnamen voli ini merupakan agenda rutin Partai Demokrat dalam memeriahkan HUT partai yang didirikan oleh Presiden RI ke-6, SBY.
“Untuk memeriahkan HUT partai Demokrat ke-22 tahun 2023 ini kami dari DPD Jambi juga akan menggelar turnamen voli AHY Cup seperti tahun lalu,” ungkap H. Mashuri
Hamas, sapaan lain H. Mashuri juga menyampaikan bahwa, disamping untuk memeriahkan HUT Partai Demokrat, turnamen voli ini juga untuk memberikan kesempatan bagi pecinta bola voli di daerah untuk menyalurkan bakatnya sekaligus memberikan tontonan menarik bagi penggemar olahraga tangan itu.
“Semoga turnamen voli AHY Cup ini nanti bisa membuat olahraga voli di daerah kita semakin dicintai oleh masyarakat luas dan tentunya munculnya bakat-bakat vevoly hebat kita di daerah,” tukasnya.(adm)