JAMBI – Ketua DPD Demokrat Provinsi Jambi, H. Mashuri, SP, ME atau Hamas menghadiri walimatul ‘ursy Randi Frasela dan Fazri Hutriadi di jalan Kulit Manis, Lorong Merpati, RT 10 RW 11. Kelurahan Sungai Kerjan, Kecamatan Bungo Dani, kabupaten Bungo, Senin (17/07/2023).
Hamas dan rombongan tiba di lokasi langsung disambut hangat tuan rumah dan para penyambut tamu yanh berada di jalan masuk ke lokasi acara.
Usai menyantap hidangan, Hamas diminta untuk menaiki panggung hiburan untuk menyumbangkan suara emasnya.
Saat naik ke pangung, ratusan warga yang berada di lokasi langsung meneriakkan salam merci yang merupakan khas partai Demokrat.
“Salam partai Demokrat. Kami doakan bapak Mashuri sehat selalu dan menjadi Gubernur Jambi 2024 mendatang,” teriak salah satu ibu-ibu yang berada di lokasi.
Sontak momen tersebut langsung diabadikan oleh warga dan Hamas yang berada diatas panggung.
“Atas nama pribadi maupun sebagai kepala daerah dan Ketua DPD Partai Demokrat provinsi Jambi, kami sampaikan ucapan selamat atas pernikahan Randi Frasela dan Fazri Hutriadi Semoga menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warohmah,” ungkap Hamas.
“Walapun di agama kita dibukakan pintu untuk bercerai, namun perceraian adalah hal yang dibenci oleh Allah SWT. Kami doakan semoga mautlah yang memisahkan mereka berdua,” pungkasnya.(adm)