MUARA BUNGO – Upaya Pemda Bungo melalui Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) membuahkan hasil.
Pemda Bungo berhasil meraih peringkat ke tiga se provinsi Jambi terhadap penanganan stunting tersebut.
Upaya dan kerja keras itupun mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jambi. Yang diserahkan oleh Gubernur, Al Haris dan diterima oleh Bupati Bungo, H. Mashuri pada Rabu (05/04/2023) kemarin.
Piagam penghargaaan itu diberikan saat acara Musrembang Provinsi Jambi 2024 yang berlangsung di Ballroom Swiss Bellhotel Jambi.
‘’Terimakasih kepada Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Bungo yang telah berkerja sangat maksimal, sehingga mampu meraih peringkat ke-3 pelaksanaan delapan aksi konvergensi Stunting,’’ ujar Mashuri.
Terpisah, Ketua TPPS Bungo yang juga wakil Bupati Bungo, H. Safrudin Dwi Apriyanto merasa terharu prestasi tersebut. Apri, sapaan akrab Wabup Bungo ini mengacungkan jempol kepada TPPS Bungo atas etos kerja yang maksimal.
‘’Alhamdulillah. Terimakasih kepada semua yang terlibat, karena ini masa yang sulit bagi kita, tapi kita bisa. Soalnya enak berjuang untuk merebut dari pada bertujuan untuk mempertahankan, Alhamdulillah kita bisa mempertahankannya,’’ ujar Apri.(adm)