Konsisten, Hamas Layak Diperhitungkan di Pilgub Jambi 2024

banner 468x60

Jambi – Konstelasi Politik 2024 mulai terasa. Selain arena Pileg dan Pilpres, Pilkada provinsi Jambi menjadi salah satu yang menyedot perhatian berbagai kalangan.

Beberapa nama yang dinilai layak untuk ikut kontestasi Pilgub Jambi juga mulai muncul selain petahana. Oleh sebagian kalangan, nama H. Mashuri SP, ME, juga dinilai sangat layak untuk diperhitungkan.

Sebagai Bupati Bungo dua periode, Mashuri juga memiliki modal politik yang membuat posisinya cukup diuntungkan, yakni sebagai ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi.

“Demokrat di Jambi saat ini memiliki 7 kursi di DPRD Provinsi Jambi dan duduk sebagai salah satu wakil ketua. Artinya Mashuri punya modal yang sangat cukup untuk berlayar, selain itu, popularitasnya saat ini juga mulai menjadi warna tersendiri di Jambi”, ujar Andi Chaniago, salah satu pentolan aktivis 98, Sabtu (02/2023).

Selain sukses di dunia birokrasi, Mashuri juga dipandang sangat konsen membesarkan himpunan yang digawanginya semenjak satu tahun yang lalu menjadi Ketua KAHMI Provinsi Jambi.

Selama mengemban amanah itu, Mashuri terus konsisten mendorong kepengurusan KAHMI se provinsi Jambi untuk konsisten membantu pembangunan di daerahnya masing-masing.

“Saya melihat saat ini beliau sangat fokus membesarkan KAHMI di provinsi Jambi, selalu hadir untuk melantik setiap MD KAHMI, dan ini merupakan salah langkah strategis dalam target meraih kesuksesan di Jambi,” tutur Andi Chaniago.

Senada dengan itu, Tobriyanto, aktifis HMI yang saat ini menjadi pengurus KAHMI kota Jambi mengatakan, Mashuri punya segala-galanya untuk bertarung pada Pilkada Jambi 2024. Selain kharismatik, Mashuri juga dinilai sangat dekat dengan millenial.

“Saya melihat beliau memiliki kharisma untuk maju pada Pilkada Jambi, track record beliau dalam politik sangat moncer sekali, belum pernah kalah bertarung, artinya beliau sangat mampu membaca situasi politik. Selain itu pantauan kami, beliau juga memiliki kedekatan yang baik dengan kalangan millenial,” tukas Tobriyanto.(adm)

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *